Realita sebuah rasa
Karya : Ilham Pamungkas
bukan tentang perih yang ku ceritakan melainkan rasa yang tak bertuan
tak ada rumah untuk bersinggah ketika rindu kian bergemuruh
aku, insan yang tak sempurna
dianggap sebelah mata ketika kasta berbicara
aku, mencoba menikmati hari
terkadang hanya sepi yang menemani
dunia memang tak nyata untuk sebuah rasa
mereka selalu mengagungkan kasta
walau hanya fatamorgana yang diterima
tapi, itulah realita yang nyata
5 February 2019
Ilham Pamungkas
#sajak #puisi #musikalisasipuisi #puisicinta